Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Outsourcing untuk Membesarkan & Kesuksesan Bisnis Online Anda

 Setelah Anda menggeluti bisnis online atau Internet Marketing untuk beberapa lama, yach.. mungkin lebih dari setahun atau paling tidak 2 tahun maka sudah saatnya Anda membesarkannya.

Kesuksesan mengelola website atau blog tidak dapat dilepaskan dari peran orang lain atau dengan kata lain adanya Outsourcing.

Yang dimaksud dengan Outsourcing adalah memberikan tugas atau pekerjaan kepada orang lain. Perlu Anda ketahui bahwa tidak mungkin selama Anda berkecipung di bisnis ini melakukannya seorang diri namun perlu dibantu oleh orang lain misalnya ada karyawan yang bisa yang tetap atau paruh waktu jadi hanya saat tertentu saja dipanggil.

Anda juga bisa memanfaatkan tenaga saudara, adik atau teman untuk melakukannya, tentu Anda harus membayarnya. Minta tolong sih. Boleh-boleh saja tapi kalau keseringan juga tidak bagus dan dimarahi.

Perlu diketahui bahwa tujuan awal kita terjun ke bisnis online adalah agar lebih banyak waktu untuk keluarga atau bersenang-senang yang ditunjang dengan basis keuangan yang berkecukupan (Financial Freedom)




Berikut adalah alasan mengapa bisnis online Anda perlu dioutsourcing:

  1. Menghemat energi karena terlalu banyak mengerjakannya sendiri sehingga hasilnya tidak maksimal.
  2. Mengefisienkan waktu dan tenaga sehingga masih bisa mengerjakan pekerjaan lain yang riil di rumah.
  3. Memberikan porsi pekerjaan yang kita anggap orang lain lebih mampu atau ahli agar hasilnya lebih baik. Pekerjaan ini mungkin Anda tidak bisa atau juga tidak suka kalaupun bisa hasilnya tidak sesuai yang diharapkan.
  4. Agar masih banyak waktu untuk istirahat dan menikmati hasil kerja keras kita selama ini dan tidak kerja terus menerus yang mengakibatkan kita menjadi stress dan kelelahan.

 Banyak kendala yang harus Anda hadapi pada awalnya seperti:

  1. Biasanya Anda akan takut dengan hasil yang tidak sesuai dengan yang diharapkan.
  2. Menemukan tenaga Outsorce yang tepat dengan gaji yang sesuai.
  3. Mengatur mereka agar hasilnya maksimal.
  4. Memilah-milah pekerjaan mana tugas yang harus dioutsouce dan mana yang tidak perlu.
  5. Tidak adanya dana yang mencukupi untuk membayar tenaga outsourcing. Bagian ini yang sering menjadi kendala utama

Cara mengatasi tenaga outsource agar sesuai dengan yang kita inginkan:

  1. Mereka kalau bisa minimal berpendidikan SMA dan bisa dilatih dengan day to day job.
  2. Mereka sebaiknya jujur, rajin dan sedikit suka dengan teknologi atau komputer agar dalam melakukan tugas mereka menikmati dan lebih mudah diajari.
  3. Latihlah mereka dengan pekerjaan yang terus menerus sama atau berulang-ulang seperti menerima telepon, melayani pelanggan, melakukan pengiriman barang atau internet marketing dasar.
  4. Bayarlah tenaga paruh waktu dulu sebelum yang full timer agar tidak memakan terlalu banyak biaya (cost).
  5. Bisa memberdayakan pihak lain yang memang sudah profesional, teruji dan dipercaya di seluruh dunia.

Hasil yang lebih besar dan cepat dibandingkan dengan biaya harus menjadi acuan dalam melakukan outsourcing. Jadi perlu disiasati dengan :

  1. Memberdayakan seorang tenaga outsource semaksimal mungkin untuk menekan biaya.
  2. Mempraktekkan sistem outsourcing dengan baik agar hasilnya benar-benar bisa dirasakan dibandingkan biaya yang Anda keluarkan jadi manajemen oursourcing yang baik perlu Anda pelajari dan tingkatkan.

Berikut adalah pekerjaan yang bisa dioutsource:

  1. Teknik SEO dasar seperti strategi backlinking, social bookmarking, article submission, dll.
  2. Pembuatan blog atau affiliate site atau bahkan took online
  3. Membuat konten sampai proses spinning
  4. Design Grafis mulai dari header, cover, banner, logo dll.
  5. Promosi di media social seperti facebook, twitter atau google+.
  6. Membuat video Youtube sampai mempromosikannya.

Seperti yangtelah disebutkan diatas yaitu memperdayakan pihak lain yang sudah teruji, profesiaonal dan bisa dipercaya adalah solusi yang cerdas.

Berikut adalah Berbagai website yang menawarkan jasa outsourcing secara profesional:

  1. Guru.com
  2. Fiverr.com
  3. iWriter.com
  4. Freelancer.com
  5. Dll

Bagi Anda yang mempunyai skill khusus dan sudah terbukti bisa mencoba untuk menawarkannnya juga diwebsite-website tersebut di atas. Selain dapat mengasah kemampuan juga sekaligus menghasilkan uang yang tidak kecil bila jumlah order banyak dan sudah dipercaya oleh pelanggan.

Selamat mencoba!